Minggu, 16 Maret 2014

Sharp Gandeng PKPU Gelar "Prosmiling" Bagi Masyarakat Karawang


Karawang : PT Sharp Electronics Indonesia (SEID) kembali menunjukkan komitmennya untuk terus berkontribusi positif kepada masyarakat dan lingkungan, dengan menggelar kegiatan Corporate Social Responsibility (CSR) bertajuk Program Kesehatan Masyarakat Keliling (Prosmiling) bagi masyarakat Karawang.

Bekerja sama dengan Lembaga Kemanusiaan Nasional PKPU (Pos Keadilan Peduli Umat), SEID membuka posko pemeriksaan kesehatan gratis di Posyandu Mawar 2 RT 03 RW 02, Desa Sirnabaya Kecamatan Teluk Jambe, Kabupaten Karawang, Rabu (23/10/2013).  

“Kegiatan pemeriksaan kesehatan gratis Prosmiling ini merupakan upaya Sharp untuk menjalin silaturahmi dengan warga sekitar. Sebagai warga baru di lingkungan Karawang International Industrial City ( KIIC ), Sharp ingin berinteraksi langsung dan memberikan kontribusi nyata kepada masyarakat di wilayah ini. Sharp memandang bahwa pelayanan kesehatan merupakan salah satu kebutuhan utama yang sangat dibutuhkan oleh masyarakat sekitar," ungkap Masahito Matsumura, Brand Strategy Group Senior GM PT Sharp Electronics Indonesia.

"Kami berharap bantuan Sharp dapat bermanfaat serta mampu meningkatkan kualitas kesehatan warga di Desa Sirnabaya ini,” imbuhnya.

Kegiatan PROSMILING terdiri dari beberapa fokus pelayanan yakni pemeriksaan kesehatan bagi pasien umum dan lansia, pelayanan kesehatan bagi ibu hamil, pemberian obat-obatan dan vitamin yang diperlukan, pemeriksaan status gizi balita serta pemberian makanan tambahan. Sebanyak kurang lebih 350 orang warga desa, memanfaatkan kegiatan ini untuk memeriksakan kesehatan diri serta balita mereka. Pada kesempatan ini, PT SEID pun menyumbangkan peralatan kesehatan dan timbangan untuk Posyandu Mawar 2.

“Kami di PKPU sangat menyambut baik dengan aksi dan komitmen Sharp yang secara konsisten dan berkesinambungan dalam memberikan bantuan yang dibutuhkan oleh masyarakat di lingkungan dimana kantor Sharp berada. Kami memandang bahwa Sharp sebagai korporasi dunia telah memilih dasar visi perusahaan yang sangat kokoh yakni mengembangkan sayap bisnisnya dengan turut mengembangkan masyarakat dan lingkungan sekitar yang patut dicontoh oleh perusahaan lain.” ungkap Romdlon Hidayah, GM Kemitraan Lembaga Kemanusiaan Nasional PKPU.

Kegiatan ini merupakan kali kedua Sharp melakukan program Corporate Social Responsibility (CSR) di lingkungan pabrik barunya di Karawang. Sebelumnya, PT SEID telah melakukan kegiatan penghijauan di sekitar pabrik dan pendidikan lingkungan dengan mengundang 3 sekolah dasar dari wilayah Sirnabaya.

Ke depan, PT Sharp Electronics Indonesia akan berupaya melanjutkan kegiatan serupa untuk mewujudkan masyarakat Karawang yang sehat sehingga dapat membawa Karawang menjadi wilayah yang semakin maju dan berkembang di masa depan.

Tidak ada komentar: